Nikon IMBU (https://industry.nikon.com) telah merilis AI Reconstruction, solusi perangkat lunak rekonstruksi tomografi terkomputasi (computerized tomography atau CT) 3D mutakhir yang didukung oleh kecerdasan buatan. Teknologi ini menghilangkan kompromi konvensional antara kecepatan pemindaian dan kualitas gambar.
Dengan menerapkan teknik Pembelajaran Mendalam untuk menyempurnakan kualitas gambar, teknologi terobosan Nikon ini memungkinkan hasil yang cepat dan analisis yang unggul. Secara tradisional, pengguna CT harus memilih antara pemindaian cepat dengan kualitas lebih rendah atau pemindaian lambat dengan kualitas lebih tinggi. Apabila pemindaian dilakukan dengan cepat, detail penting dapat terlewatkan. Apabila pemindaian dilakukan dengan lambat, item yang dapat dipindai lebih sedikit.
AI Reconstruction menghilangkan batasan ini melalui penyempurnaan AI yang disesuaikan dengan kebutuhan individu pelanggan oleh tim Rekayasa Aplikasi Nikon. Pemodelan Pembelajaran Mendalam yang mendasari AI Reconstruction dilatih untuk membedakan informasi relevan dari artefak pemindaian guna menyaring noise secara efektif dan meningkatkan kejelasan.
“Terobosan terbaru Nikon dalam rekonstruksi 3D yang disempurnakan AI mewakili perubahan mendasar dalam tomografi terkomputasi industri,” ujar Chris Price, Manajer Produk Nikon untuk Sistem CT & X-ray. “Dengan mengangkat antara kecepatan dan kualitas, AI Reconstruction memberikan hasil yang cepat dan kejernihan gambar yang unggul, sehingga membuka tingkat fleksibilitas pemindaian baru bagi semua pengguna.
“Lompatan teknologi ini membantu tim pengujian dan kualitas meningkatkan hasil dan presisi yang belum pernah ada sebelumnya — kualitas gambar yang jauh lebih tajam mampu mengungkap kelemahan kecil pada produk yang biasanya memerlukan pemindaian yang cermat, sementara tingginya kecepatan pemindaian memungkinkan pengguna menganalisis lebih banyak unit dengan andal setiap harinya.”
Contoh sektor yang akan merasakan dampak besar akibat teknologi ini meliputi sektor otomotif, dirgantara dan manufaktur, serta industri peralatan medis. Dalam sektor ini dan lainnya, pengendalian kualitas yang cermat melalui metrologi yang tepat sangat penting untuk keamanan produk.
Melalui uji coba yang ketat, teknologi terobosan Nikon telah divalidasi untuk memberikan kinerja yang dapat diandalkan. Teknologi ini menawarkan integrasi fleksibel dengan paket analisis terkemuka untuk dapat secara andal memeriksa geometri komponen yang paling menantang.
AI Reconstruction telah dirancang untuk mematuhi Pedoman Etika Uni Eropa untuk Kecerdasan Buatan yang Tepercaya. Pedoman ini mengusulkan tujuh persyaratan utama untuk sistem AI yang tepercaya: pengendalian dan pengawasan oleh manusia, ketahanan dan keamanan teknis, privasi dan tata kelola data, transparansi, keragaman, larangan diskriminasi dan keadilan, kesejahteraan masyarakat dan lingkungan, serta akuntabilitas.
Solusi AI baru dari Nikon dibuat dengan teknologi yang sama dengan LiB.Overhang Analysis Nikon, yang dirilis pada tahun 2023. Meski sama-sama menggunakan AI Pembelajaran Mendalam, tujuannya berbeda. LiB.Overhang Analysis adalah solusi analisis khusus yang memungkinkan pemeriksaan CT yang cepat, tepat, dan konsisten serta analisis overhang anoda pada baterai litium-ion (lithium-ion battery atau LiB) selama produksi massal.
Dengan menganalisis data CT scan 3D secara otomatis menggunakan AI, LiB.Overhang Analysis dapat secara akurat mengukur dimensi kritis daerah overhang anoda dalam sel LiB untuk memastikan dimensi tersebut berada dalam toleransi yang diperlukan demi kinerja dan keamanan baterai yang optimal.
“AI Reconstruction memiliki penerapan yang jauh lebih luas,” ujar Price. “Alih-alih melakukan analisis, solusi ini meningkatkan kualitas gambar, sehingga pemindaian dapat dengan mudah dianalisis menggunakan perangkat lunak berstandar industri. Hal ini berarti semakin banyak sektor yang dapat memperoleh manfaat, sehingga menciptakan peluang perbaikan yang belum pernah terjadi sebelumnya di berbagai bidang, termasuk pengecoran, aditif manufaktur, akademis, penelitian, dan banyak lagi.”
AI Reconstruction dari Nikon disediakan sebagai layanan yang memanfaatkan keahlian perusahaan dalam memenuhi kebutuhan pelanggan tertentu. Teknisi Aplikasi Nikon yang berpengalaman akan bermitra langsung dengan setiap klien untuk melatih model yang akurat menggunakan sampel dari alur kerja target.
Peluncuran AI Reconstruction akan membuat Nikon berfokus pada produksi sel LiB, saat perusahaan telah menjadi mitra utama bagi banyak produsen.
“Seiring meningkatnya pertumbuhan volume untuk memenuhi permintaan transportasi generasi mendatang, produsen semakin memerlukan pengendalian kualitas otomatis agar sesuai dengan kecepatan pabrik,” kata Price. “Nikon bermaksud memantapkan posisinya pada jalur perakitan baterai litium-ion dengan menyediakan augmentasi AI untuk meningkatkan produktivitas evaluasi.”
Nikon sudah secara proaktif menghubungi pelanggan lama untuk menjelaskan manfaat AI Reconstruction. Pelanggan baru harus menghubungi perwakilan Nikon Metrology setempat untuk mengatur panggilan perkenalan dan demo langsung.
Tentang Nikon Industrial Metrology
Nikon menyediakan beragam produk, layanan, dan solusi di seluruh dunia, berdasarkan teknologi opto-elektronik dan presisi canggih yang dikembangkan selama lebih dari 100 tahun sejarah perusahaan. Grup ini terus menciptakan nilai-nilai baru guna berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup dan manufaktur dalam berbagai wujud. Industrial Metrology Business Unit (IMBU) Nikon memberikan solusi presisi ultra-tinggi yang terintegrasi, dioptimalkan, yang tidak hanya dapat dikostumisasi dan hemat biaya, tetapi juga bekerja dengan sangat baik segera setelah diimplementasikan. Perkembangan terbaru di bawah naungan Nikon Digital Manufacturing adalah kerja sama yang lebih erat antara IMBU dan Digital Solutions Business Unit (DSBU) perusahaan, yang telah meluncurkan serangkaian solusi manufaktur aditif dan subtraktif optik untuk memproses berbagai macam bahan hingga hasil akhir permukaan sub-mikron. www.industry.nikon.com
PT Nikon Indonesia
Tel: 081113809720
E-mail: [email protected]